Home » Memilih Stock Pot Steamer yang Tepat untuk Memasak

Memilih Stock Pot Steamer yang Tepat untuk Memasak

Stock Pot Steamers Asta

Jika sering memasak dalam jumlah atau kapasitas banyak, tidak diragukan lagi, anda butuh panci masak yang disebut stock pot atau stock pots.

Dari namanya saja sudah terlihat kalau stock pot adalah panci masak yang memiliki ukuran tinggi dan diameter relatif besar menyerupai pot. Biasanya juga terdapat 2 handle ( kuping ) di kanan kirinya agar mudah sewaktu diangkat. Fungsi stock pot adalah untuk menyimpan ( stock ) makanan dalam jumlah banyak. 

Pada umumnya, stock pot digunakan untuk memasak nasi, bubur, atau makanan berkuah seperti soto, sop, bakso, rawon, kikil, dan sebagainya. Ada juga yang memakainya untuk merebus daging,  sayuran, membuat kaldu, mengukus jagung, ubi, dan lain – lain. Selain itu, stock pot juga sering digunakan sebagai wadah makanan untuk usaha kuliner.

Mengingat stock pot sering digunakan, ada beberapa cara memilih stock pot yang tepat untuk memasak. Berikut informasinya.

 

Jenis Material

 

Material stock pot ada beberapa macam, ada yang dari stainless steel, aluminium, enamel, besi, atau kaca. Tiap jenis material alat masak tersebut tentu memiliki keunggulannya masing – masing, info lengkapnya bisa anda baca disini.

Di Indonesia, kebanyakan yang digunakan adalah yang berbahan stainless steel, anti karat. Seperti yang kita ketahui, stainless steel ada beberapa grade tergantung komposisi kandungan besi, nikel, dan chromium di dalamnya. Perbedaan grade inilah yang membedakan kualitas, harga, dan daya tahannya terhadap karat. Pilihlah yang memang materialnya food grade sehingga aman digunakan.

 

Ketebalan

 

Stock pots dan banyak panci stainless steel lainnya terbuat dari lembaran logam yang dicetak sesuai ukuran, dibentuk, dan dipoles. Lembaran logam tersebut bisa dibuat tebal / tipis dengan grade stainless steel yang berbeda – beda sesuai kebutuhan pemasarannya. 

Stock Pot

 

Jadi, semakin tebal dan semakin bagus grade stainless steel yang digunakan, akan semakin mahal juga harganya. Itulah sebabnya, ada stock pot yang harganya mahal dan ada yang murah.

Jika ingin menggunakan untuk jangka panjang dan agar lebih awet, pilihlah stock pot yang bahannya lebih tebal sehingga lebih awet, tidak mudah pesok atau bocor. Sayang kan, jika baru memakainya beberapa kali kemudian bocor atau pesok.

Selain di kompor gas, stock pot juga bisa digunakan di kompor listrik dan induksi, selama bahan stainless steel yang digunakan bersifat magnetik.

 

Ukuran

 

Berbagai ukuran panci stock pot tersedia di pasar, mulai dari ukuran yang lebih kecil seperti mini pots, single pot ( satuan ), duo stock pots, maupun yang dijual berupa sets dengan varian yang lebih banyak. Ada juga yang dilengkapi dengan kukusan ( steamer ) yang disebut stock pot steamer, panci kukusan, atau dandang kukus.

Satu set stock pots umumnya terdiri dari 4 ukuran : 22, 24, 26, dan 28 cm atau 24, 26, 28, dan 30 cm. 

Sesuaikan dengan kebutuhan memasak anda. Jika anda sesekali menggunakannya, yang satuan rasanya cukup. Beda lagi, jika anda sering memasak dalam jumlah banyak dan dengan varian menu yang berbeda – beda, tentu lebih cocok jika membeli stock pot yang dalam bentuk set. Lebih lengkap dan biasanya juga lebih murah daripada satuan.

 

Finishing

 

Di toko peralatan rumah tangga, anda mungkin melihat beberapa peralatan masak stainless steel yang berbeda ketebalan dan finishingnya. Ada yang terlihat bagus berkilau, ada yang biasa, dan ada juga yang cenderung kusam. Mengapa demikian ?

Selain dari jenis / grade stainless steel yang digunakan, agar bisa bagus, stock pot harus melalui proses finishing yaitu dengan dipoles ( polished ). Proses ini membuat stainless steel lebih ‘cantik’ berkilau, lebih tahan terhadap karat dan bakteri, tidak mudah meninggalkan noda / bercak, dan lebih mudah dibersihkan.

Finishing juga mencakup pemilihan teknik dan kerapian detail suatu produk di proses akhir. Sehingga, dengan finishing dan control kualitas yang ketat, akan membuat panci masak terlihat rapi di setiap sisinya. Lekukannya bagus tidak melukai tangan, handlenya mantap, pemasangan klemnya rapi, dan detail lainnya akan lebih diperhatikan.

Itulah sebabnya dari segi biaya, stainless steel yang melalui proses finishing yang baik, biaya produksinya akan menjadi lebih mahal daripada yang tanpa melalui proses finsihing yang baik.

 

Aksesoris

 

Sebagian jenis stock pot dilengkapi dengan steamer ( kukusan ) yang juga terbuat dari stainless steel untuk menambah fungsinya.

Beberapa produsen juga menambahkan aksesoris pelengkap lain di dalam kemasannya seperti capit makanan / food tongs, spons cuci piring, sendok sayur, dan lain – lain. Tutup pancinya juga ada yang full stainless steel, kombinasi ( setengah kaca ), maupun yang full kaca. 

Jika harganya tidak terlalu jauh berbeda atau bahkan sama, adanya aksesoris tambahan bisa menjadi pertimbangan saat membeli. Mungkin suatu saat anda membutuhkannya, daripada harus membeli lagi.

Pilihlah sesuai kebutuhan anda.

 

Jadi, kini anda sudah mengetahui beberapa tips dalam memilih / membeli stock pots sehingga tidak bingung atau ragu lagi saat membutuhkannya.

 

 

“Kesehatan tidak ternilai harganya. Pastikan anda memilih produk peralatan masak / rumah tangga yang baik dan berkualitas untuk keluarga tercinta”

Asta Homeware
Better Life Better Home

Ringkasan
Memilih Stock Pot Steamer yang Tepat untuk Memasak
Judul Artikel
Memilih Stock Pot Steamer yang Tepat untuk Memasak
Deskripsi
Stock pot atau stock pot steamer adalah salah satu panci masak yang sering digunakan untuk memasak, merebus, atau mengukus. Jenis material dan ukurannya berbeda - beda. Bagaimana cara memilih stock pot steamer yang tepat untuk memasak ?
Author

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Shopping Cart

No products in the cart.

Return to shop


    Your Name *


    Your Email *


    Subject


    Your Message