Home ยป Tognana Italy, Panci Anti Lengket Berkualitas Premium

Tognana Italy, Panci Anti Lengket Berkualitas Premium

Panci Masak

 

 

Jika anda penggemar acara masak seperti MasterChef atau sering menggunakan panci anti lengket, anda tentu bisa membedakan mana panci atau wajan yang kualitasnya baik dan mana yang tidak.

Biasanya, saat digunakan atau bahkan saat dipegang, kualitas suatu wajan sudah ‘berbicara’. Bagaimana caranya membedakan kualitas panci satu dengan yang lainnya ? Apakah semata – mata dari harganya ?

Di artikel kali ini, kami akan membahas salah satu merek panci masak premium yaitu Tognana dari Italy, yang sudah digunakan di dapur Asta berulang kali dan terbukti memiliki kualitas premium. Harganya pun ternyata bersahabat bila dibandingkan kualitas yang diperoleh. Penasaran ?

 

 

History

 

 

Tognana adalah brand Italy yang sudah ada sejak tahun 1775. Berawal dari perusahan yang hanya memproduksi batu bata, Tognana kemudian berkembang ke produk keramik dan porselen. Dan hingga saat ini Tognana termasuk salah satu manufaktur besar di Eropa.

Pada tahun 1985, Tognana mulai dikelola secara modern, salah satunya dengan berkolaborasi dengan desainer ternama untuk meluncurkan produk – produk porcelain yang bagus. Kemudian pada tahun 2009 mulai mengembangkan divisi aluminium cookware hingga sekarang.

Selama perjalanannya, Tognana telah memperoleh berbagai penghargaan dan pengakuan sebagai brand internasional yang memiliki reputasi dan kualitas yang baik.

Produk – produk Tognana telah dipasarkan di berbagai negara Eropa, Amerika, dan Asia. Didukung oleh tidak kurang dari 1.000 toko retail, 1.600 showrooms, dan 600 jaringan grosir di seluruh dunia.

 

Tognana Retail Store in Milan

 

Untuk info detailnya, anda bisa mengunjungi website resminya di www.tognana.com.

 

 

Baca Juga : Panci Anti Lengket Yang Bagus Itu Seperti Apa ?

 

 

Material dan Tampilan Panci Anti Lengket Premium Tognana Italy

 

 

Seperti merek – merek lainnya, Tognana memiliki beberapa series cookware seperti Diamantea, Linea, Mythos, Sphera, dan sebagainya. Masing – masing memiliki spesifikasi dan model eksklusif yang membedakannya satu sama lain. Salah satu serie cookwarenya yang fenomenal adalah Diamantea Cookware Series.

Diamantea series bermaterial forged aluminium, yaitu aluminium yang diperkuat sehingga memiliki daya tahan yang lebih baik namun tetap ringan. Lapisan anti lengketnya menggunakan teknologi ceramic terbaru yaitu Pfluon Coating yang aman untuk makanan.

Finishing Diamantea Series ini menggunakan Diamond Dust Technology yang berfungsi untuk melapisi panci anti lengket agar lebih tahan terhadap goresan, lebih tahan lama sekaligus tetap anti lengket.

Tampilan panci set Tognana Diamantea Series berwarna bronze dengan anti scald handle, nyaman di tangan. Tampilannya terkesan mewah sekaligus klasik.

 

 

Wok Pan Diamantea Tognana 28 CM - Asta Premium
Induction Bottom on Tognana Wok Pan

 

 

Bagian bawah panci terdapat induction bottom yang berfungsi agar pemanasan lebih merata dan cepat. Adanya induction bottom ini juga membuat panci Tognana bisa digunakan di berbagai jenis kompor seperti kompor gas, listrik, induksi, dan halogen.

 

 

Keunggulan Panci Set Premium Tognana Italy

 

 

  • Premium food grade, sehingga anda tidak perlu khawatir saat menggunakannya.
  • Material forged aluminium, lebih kuat, lebih awet, namun tetap ringan.
  • Tutup kacanya ( untuk varian casserole dan wok ) dari tempered glass. Lebih aman.
  • Memiliki induction bottom, membuat pemanasan lebih cepat dan merata. Cocok digunakan di berbagai jenis kompor seperti kompor gas, listrik, halogen, dan induksi.
  • Lapisan anti lengket menggunakan ceramic coating, Pfluon Coating, yang merupakan teknologi coating terbaru yang lebih kuat dan tetap aman bagi kesehatan.
  • Terdapat lapisan Diamantea ( Diamond Dust Technology ), yang memungkinkan panci Tognana bisa lebih tahan terhadap goresan sekaligus anti lengket.
  • Cocok digunakan untuk slow cooking, memasak dalam waktu lama.
  • Bebas bahan kimia berbahaya seperti PFOA, PFAS, timbal, dan cadmium.

 

 

Baca Juga : Beli Minyak Wijen, Mana Yang Terbaik ?

 

 

Varian Panci Set Premium Tognana Italy

 

 

 

Panci Tognana Italy
Tognana Diamantea Cookware Series – Italy

 

 

Serie Diamantea Tognana ada beberapa varian :

  • Panci Susu / Milk Pan ukuran 18 cm dengan tutup kaca. Link produknya bisa dilihat disini atau disini.
  • Fry Pan / Panci Penggorengan ukuran 20 cm. Link produknya bisa dilihat disini atau disini.
  • Fry Pan / Panci Penggorengan ukuran 24 cm. Link produknya bisa dilihat disini atau disini.
  • Panci Wok / Wok Pan ukuran 28 cm dengan tutup kaca. Link produknya bisa dilihat disini atau disini.
  • Casserole / Panci Sup ukuran 24 cm dengan tutup kaca. Link produknya bisa dilihat disini atau disini.

 

 

Semua produk Tognana Italy telah dipatenkan desainnya sehingga tidak bisa ditiru / dicontoh oleh merek lain atau dengan kualitas yang berbeda. Eksklusif.

 

Jadi, jika anda membutuhkan panci anti lengket, casserole, wajan, wok, atau panci set lengkap dengan kualitas terbaik, koleksi premium cookware Tognana Italy ini bisa menjadi pilihan.

 

 

“Kesehatan tidak ternilai harganya. Pastikan anda menggunakan peralatan masak yang baik dan berkualitas untuk keluarga tercinta”

 

Asta Homeware,
Better Life Better Home

 

 

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Shopping Cart

No products in the cart.

Return to shop


    Your Name *


    Your Email *


    Subject


    Your Message