Bosan Birthday Cake Biasa, Korean Cake Solusinya
Korean cake atau lebih dikenal dengan nama lunch box cake atau bento cake, adalah kue tart yang berukuran mini. Kue ini dilapisi dengan buttercream berbagai warna sehingga tampak cantik dan mencuri perhatian.
Termasuk jenis cake yang beberapa waktu ini popular di Indonesia, tidak mengherankan jika banyak orang yang memanfaatkan trend Korean cake dengan menjualnya secara online. Beberapa seller mengunggah hasil / katalog mereka di media sosial yang tidak kalah cantik dari buatan orang Korea sendiri.
Tertarik mencobanya ?
Jika tertarik ingin merayakan suatu acara dengan Korean Bento Cake ini, tidak perlu khawatir karena anda bisa membuatnya sendiri di rumah. Dengan menggunakan Asta Bakeware Set, proses pembuatan kue akan lebih mudah lagi. Dilengkapi dengan dua jenis loyang Round Pan 24 cm dan Square Pan 26 cm, plus silicone spatula, pemisah telur, sendok takar, dan aksesoris lainnya, anda siap jadi baker andalan keluarga.
Asta Bakeware set cukup lengkap dan mudah digunakan untuk membuat sendiri kue di rumah !
Alat dan Bahan Korean Cake :
- Mixer
- Loyang Bakeware Asta Homeware square 26 cm
- Silicone cake spatula
- Sendok takar
- Perata Kue
- Piping Bag
- Alat kertas roti
- Cetakan kue bulat
- 1 butir telur
- 5-7 sdm gula pasir
- 1 sdt SP atau cake emulsifier
- 170 ml teh gelas rasa apel / air / susu cair ( sesuai selera )
- 200 gr tepung terigu
- 1/2 sdt garam
- 30 ml minyak goreng
- Selai stroberi atau nanas ( sesuai selera )
Bahan Buttercream :
- 200 gr margarin
- 7-10 sdm gula halus
- 1 sachet susu kental manis vanilla
- Pewarna makanan ( opsional )
Setelah semua alat dan bahan disiapkan, sekarang waktunya membuat Korean Lunch Box Cake atau Bento Cake !
- Masukkan telur, gula pasir, SP, dan teh gelas / air ke dalam wadah.
- Kocok menggunakan mixer hingga putih mengembang.
- Masukkan tepung terigu yang sudah diayak secara perlahan ke dalam adonan.
- Tambahkan garam dan minyak goreng, aduk rata kembali menggunakan mixer.
- Tuang ke dalam loyang Asta Bakeware yang sudah diberi alas kertas roti. Ratakan dengan menggunakan spatula
- Panggang adonan dalam suhu 70 derajat celcius selama 20 menit, sampai warna adonan matang atau berubah kecoklatan.
- Dinginkan kue terlebih dahulu.
- Cetak kue menggunakan cetakan dengan ukuran sesuai selera.
Baca juga : MSG Tidak Baik Bagi Tubuh. Betulkah Demikian ?
Setelah dicetak, langkah selanjutnya membuat adonan buttercream. Gunakan sebagai olesan di tumpukan Korean Lunch Box Cake atau Bento Cake. Jika ingin buttercream–nya berwarna, tambahkan pewarna makanan sesuai selera dan konsep tersendiri.
- Masukkan margarin ke dalam wadah
- Tambahkan kental manis dan gula halus yang sudah diayak terlebih dahulu.
- Mixer selama kurang lebih 15-20 menit sampai adonan mengembang
- Buttercream siap dijadikan olesan kue.
Nah, karena kue dan buttercream sudah siap, sekarang waktunya untuk mendekor Korean Lunch Box Cake atau Bento Cake sesuai dengan desain yang anda suka !
- Tata cetakan bulat satu per satu ke atas wadah
- Tumpuk satu per satu kue di atasnya
- Beri selai dengan spatula dan ulangi sampai kue bertingkat.
- Olesi seluruh bagian kue dengan buttercream dan ratakan
- Siapkan piping bag dan isi dengan buttercream.
- Hias dengan tulisan atau gambar sesuai selera
- Korean Lunch Box Cake atau Bento Cake Anda pun siap dihidangkan.
Untuk tutorial lebih jelasnya, bisa juga disimak dari video Yackikuka berikut ini.
Selain cake khas Korea ini, tentu saja anda bisa membuat kreasi kue lainnya seperti kue bolu, layers cake, roti, dan sebagainya, dengan menggunakan bakeware set ini. Simple dan praktis.
Selamat mencoba !
“Kesehatan tidak ternilai harganya. Pastikan anda memilih dan menggunakan peralatan dapur yang baik dan berkualitas untuk keluarga tercinta”
Asta Homeware, Better Life Better Home
Leave a Reply